Sangat mustahil bila komputer kita akan selalu sama kinerjanya dari tahun ke tahun. Beberapa penyebabnya adalah:
- Banyak program yang tidak terlalu dibutuhkan atau sama sekali tidak dibutuhkan terinstal didalam system, solusinya uninstall program itu.
- Bila kita menginstal antivirus, kemungkinan virus-virus yang sudah terdeteksi dan masuk dalam karantina antivirus belum kita bersihkan, solusinya bersihkan virus yang masuk dalam karantina.
- Disebabkan oleh beberapa hal, system komputer anca mengamai crash atau bahkan korup. Biasanya akan muncul peringatan error disana sini, solusinya install ulang windows dan program lainnya.
- Temporary file di system anda sudah menumpuk banyak, solusinya hapus file temporary.
- Memory, memory kompter kamu sudah tidak lagi mendukung program-program baru yang biasanya membutuhkan memori yang lebih besar lagi.
- Hardisk, hardisk sebagai tempat penyimpan data memiliki umur terbatas, sehingga semakin lama usianya akan semakin turun kinerjanya.
- Prosesor, dalam hal ini pengaruh prosesor tidak terlalu besar, karena prosesor akan bekerja sesuai dengan desainnya, kalaupun bisa ditingkatkan kemampuannya hanya dengan cara OVER CLOCK.
- Kipas prosesor, kipas sebagai alat pendingin prosesor memiliki peran penting dalam menjaga keawetan prosesor, karena kipas yang bekerja kurang maksimal akan membuat prosesor cepat panas, dan mengakibatkan kerusakan pada motherboard.
- VGA (Video Graphic Accelerator), perangkat satu ini porsinya sama seperti prosesor, dia bekerja pada porsi yang sudah ditentukan desainnya, semakin tinggi kebutuhan grafis sebuah program maka akan semakin tinggi pula kebutuhannya terhadap kualitas VGA.
- Debu, yang satu ini tidak berpengaruh bila dalam jangka waktu pendek, tapi akan sangat berpengaruh dalam jangka waktu panjang.
Bicara tentang windows, maka adabaiknya anda menyesuaikan kemampuan komputer dengan windows yang anda gunakan. Begotu juga kemudian bila anda hendak menginstal program, akan lebih baik bila anda mempertimbangkan 2 hal, yaitu spesifikasi komputer dan windows.
Untuk permasalah yang disebabkan oleh software sudah saya berikan solusinya, tapi untuk permasalahan pada hardware perlu dibicarakan lebih lanjut, karena ini menyangkut tentang dana yang akan dikeluarkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda